Wednesday, May 22, 2019

Manfaat Kol Bagi Kesehatan

Manfaat Kol Bagi Kesehatan - Selamat bergabung kembali bersama kami di website Kesehatan resmi yang akan menyajikan berbagai informasi menarik seputar dunia kesehatan dan pengobatan herbal. Adapun pada kesempatan kali ini kami akan menyajikan informasi mengenai manfaat kol bagi kesehatan. Langsung saja simak informasi selengkapnya berikut.

Manfaat Kol Bagi Kesehatan


Kol termasuk ke dalam jenis capitata yaitu sayuran yang memanfaatkan daunnya yang berbentuk bulat padat. Sayuran kol sendiri merupakan sayuran yang berasal dari wilayah Eropa dan kini sudah tersebar luas diberbagai belahan bumi.

Pada umumnya, kol ini sering digunakan dalam berbagai hidangan makanan seperti salad, sayur soup atau pada karedok. Dan yang perlu Anda ketahui adalah kol memiliki kandungan gizi yang akan membantu proses metabolisme berjalan lancar. Dan berikut adalah beberapa manfaat kol bagi kesehatan, diantaranya:

Mencegah Kanker

Golongan kubis-kubisan seperti kol memiliki zat yang dapat memerangi sel kanker dalam tubuh. Zat tersebut nantinya akan merangsang enzim untuk menahan laju pertumbuhan sel tumor. Penelitian di Cina juga menyebutkan bahwa kol juga sangat efektif dalam penurunan resiko terjadinya gejala kanker payudara.

Menurunkan Berat Badan

Kol juga merupakan salah satu jenis sayuran yang dianjurkan konsumsi untuk menurunkan berat badan secara alami dan sehat. Hal ini dikarenakan kol memiliki kandungan vitamin yang sangat bermanfaat serta mineral dan zat gizi lainnya. Oleh sebab itu, Anda dapat mengkonsumsi kol dalam jumlah yang banyak karena memiliki kandungan serat yang cukup tinggi dan rendah kalori, sehingga tidak akan menyebabkan berat badan meningkat.

Memiliki Sifat Anti Inflamasi

Kol memiliki zat anti-inflamasi dan merupakan sumber utama glutamin. Glutamine ini merupakan agen anti-inflamasi yang sangat kuat, sehingga mengkonsumsi kol dapat mengurangi efek dari berbagai jenis penyakit seperti peradangan, alergi, iritasi, demam, nyeri sendi, dan berbagai gangguan kulit.

Mengatasi Sakit Kepala

Jika Anda mengalami sakit kepala, Anda bisa menggunakan kol yang dikompres air hangat untuk membantu mengurangi rasa sakit pada kepala. Selain itu, Anda juga dapat menghancurkan daun kol dan meletakannya di dahi juga dapat meringankan sakit kepala. Dan untuk sakit kepala kronis, Anda dapat membuat jus kol 25-50 ml dipercaya dapat membantu membasmi sakit kepala tersebut.

Detoksifikasi Tubuh

Kol memiliki kandungan vitamin C yang sangat tinggi dan sulfur. Kandungan ini dapat membantu menghilangkan racun (radikal bebas). Radikal bebas ini adalah salah satu faktor penyebab utama arthritis, rematik, penyakit kulit, dan asam urat.

Mengontrol Tekanan Darah Tinggi

Kol memiliki kandungan kalium yang sangat tinggi, sehingga akan menjadikan sayuran ini sebagai salah satu makanan yang disarankan dikonsumsi oleh penderita darah tinggi.

Demikianlah informasi yang dapat kami sampaikan mengenai manfaat kol untuk kesehatan. Semoga informasi diatas dapat bermanfaat bagi Anda. Terima Kasih.

Manfaat Kol Bagi Kesehatan Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Sinta Ristia

0 comments:

Post a Comment