Wednesday, May 29, 2019

Bahaya Terlalu Sering Konsumsi Mie Instan

Bahaya Konsumsi Mie Instan - Selamat bergabung kembali bersama kami di website Kesehatan resmi yang akan menyajikan berbagai informasi menarik seputar dunia kesehatan dan pengobatan herbal. Adapun pada kesempatan kali ini kami akan menyajikan informasi mengenai manfaat bahaya konsumsi mie instan. Langsung saja simak informasi selengkapnya berikut.

Bahaya Terlalu Sering Konsumsi Mie Instan


Mie instan tentunya sudah menjadi makanan yang umum di Indonesia. Cara memasaknya yang mudah dan rasanya yang enak tentu membuat makanan ini banyak di gemari banyak orang. Namun begitu, jangan Anda tidak boleh keseringan mengkonsumsi mie instan karena bisa menganggu kesehatan tubuh.

Meskipun mie instan bisa meredam rasa lapar secara praktis, tetapi makanan cepat saji ini tidak bisa menggantikan nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh. Ditambah dengan bumbu buatan dan pengawet kimia yang akan semakin membahayakan kesehatan tubuh. Dan berikut adalah beberapa bahaya terlalu sering mengkonsumsi mie instan, diantaranya:

Kerusakan Jaringan Otak

Mengkonsumsi mie instan secara terus menerus sama halnya dengan kita menumpuk zat-zat kimia berbahaya di dalam tubuh dan efeknya akan merusak sel-sel jaringan otak. Efek terlalu sering makan mie instan juga memungkinkan akan terjadi penurunan transmisi sinyal dalam otak. Selain itu, kerusakan jaringan sel otak ini juga akan memicu penyakit-penyakit lain seperti stroke atau kelumpuhan.

Obesitas

Mie instan merupakan salah satu penyebab obesitas yang paling utama. Sehingga Anda disarankan untuk mengurangi dan menghindari makan mie instan karena mengandung sejumlah besar lemak dan natrium, karena dampak mie instan ini bisa menyebabkan retensi air dalam tubuh.

Gangguan Metabolisme

Efek mengkonsumsi mie instan dalam jangka waktu panjang juga bisa mempengaruhi metabolisme tubuh. Hal ini karena akumulasi dari zat-zat kimia beracun seperti perwarna makanan, pengawet dan aditif dalam mie.

Beresiko Keguguran

Bahaya mengkonsumsi mie instan terlalu sering bagi wanita hamil akan beresiko mengalami keguguran, hal ini karena kandungan bumbu dan pengawet pada mie instan ini dapat memengaruhi perkembangan janin.

Tinggi Natrium

Mie instan mengandung sejumlah natrium yang sangat tinggi, kelebihan konsumsi natrium ini bisa menyebabkan hipertensi, stroke, penyakit jantung, dan kerusakan pada ginjal. Sehingga Anda harus menghindari mie instan dengan tidak berlebihan dalam mengkonsumsinya.

Itulah beberapa bahaya terlalu sering konsumsi mie instan bagi kesehatan. Semoga informasi diatas dapat bermanfaat bagi Anda. Terima Kasih.

Bahaya Terlalu Sering Konsumsi Mie Instan Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Sinta Ristia

0 comments:

Post a Comment