Monday, May 27, 2019

Manfaat Jus Mentimun Untuk Kulit

Manfaat Jus Mentimun Untuk Kulit - Selamat bergabung kembali bersama kami di website Kesehatan resmi yang akan menyajikan berbagai informasi menarik seputar dunia kesehatan dan pengobatan herbal. Adapun pada kesempatan kali ini kami akan menyajikan informasi mengenai manfaat jus mentimun untuk kulit. Langsung saja simak informasi selengkapnya berikut.

Manfaat Jus Mentimun Untuk Kulit


Anda mungkin sering mengkonsumsi mentimun, baik dijadikan cemilan atau sebagai lalapan teman makan nasi. Namun ternyata, mentimun juga bisa diolah dengan dijadikan jus. Mentimun ini memiliki kandungan air yang cukup banyak sehingga jika dikonsumsi dengan cara dijadikan jus akan memberikan sensasi rasa yang menyegarkan.

Selain memiliki rasa yang menyergarkan, jus mentimun juga memiliki banyak manfaat untuk kesehatan terutama kesehatan kulit. Sehingga Anda bisa menjadi jus mentimun ini sebagai perawatan alami untuk kulit dirumah.

Berikut adalah beberapa manfaat jus mentimun untuk kulit, diantaranya:

Toner Kulit Alami 

Toner memiliki fungsi untuk menyegarkan kulit. Jika Anda sering menggunakan toner dari produk kecantikan, maka sebaiknya mulai sekatang Anda gunakan toner dari bahan alami seperti halnya mentimun. Jus mentimun ini bisa digunakan sebagai toner karena dapat melembapkan, membersihkan, melawan jerawat, dan mencerahkan kulit. Caranya yaitu campurkan sedikit rose water pada jus mentimun. Kemudian oleskan toner pada wajah yang sebelumnya sudah dibersihkan menggunakan kapas. Diamkan selama beberapa menit.

Mencerahkan Kulit

Setiap wanita tentunya ingin memiliki kulit cerah dan bercahaya. Dan mereka tentunya akan melakukan berbagai macam cara agar kulit mereka tidak terlihat kusam. Sebab, jika kulit kusam maka akan mengurangi kecantikan. Jika Anda ingin memiliki kulit cerah, Anda bisa menggunakan jus mentimun. Jus mentimun sudah terbukti dapat mencerahkan dan menyegarkan kulit karena mengandung antioksidan. Caranya yaitu Anda bisa mencampurkan mentimun dan kentang yang sudah dihaluskan menjadi jus. Kemudian, oleskan pada kulit menggunakan kapas dan biarkan kering, lalu bersihkan.

Mengatasi Jerawat

Jerawat merupakan salah satu masalah kulit wajah yang sering dialami banyak orang terutama bagi mereka yang sedang dalam masa pubertas. Salah satu faktor penyebab jerawat adalah kurangnya menjaga kebersihan. Dan untuk mengatasi jerawat, biasanya Anda akan menggunakan produk antijerawat. Akan tetapi, jika Anda ingin mengatasi jerawat dengan cara alami, Anda bisa menggunakan jus mentimun karena jus mentimun dipercaya bisa menyembuhkan jerawat.

Hal ini karena mentimun memiliki efek menenangkan, membantu mengurangi inflamasi dan kemerahan pada wajah. Cara menggunakannya pun cukup mudah yaitu pertama bersihkan wajah dan tangan. Campurkan jus timun dengan 3-4 tetes perasan lemon dan 1 sendok teh madu. Kemudian aplikasikan menggunakan kapas ke seluruh wajah secara perlahan. Kerigkan dan bilas dengan air bersih.

Demikianlah informasi mengenai manfaat jus timun untuk kulit. Semoga informasi diatas dapat bermanfaat bagi Anda. Terima Kasih.

Manfaat Jus Mentimun Untuk Kulit Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Sinta Ristia

0 comments:

Post a Comment