Wednesday, August 21, 2019

Manfaat Minyak Zaitun Untuk Rambut

Tahukah kamu jika ternyata minyak zaitun memiliki manfaat untuk rambut? Selain bermanfaat bagi kecantikan kulit, minyak zaitun juga mengandung sejumlah nutrisi seperti vitamin E yang berguna untuk rambut. Lalu, apa saja manfaat minyak zaitun untuk rambut?

Manfaat Minyak Zaitun Untuk Rambut


Minyak zaitun diketahui memiliki banyak kandungan nutrisi seperti vitamin E dan vitamin K serta asam lemak. Selain itu, terkandung juga elemen kimia seperti asam oleat, squalene, dan asam palmitat. Yang mana ketiga elemen tersebut merupakan emolien yang berfungsi melembutkan rambut.

Berikut beberapa manfaat minyak zaitun untuk rambut, diantaranya:

Mengatasi Rambut Bercabang

Jika kamu memiliki rambut bercabang, maka kamu bisa mengatasinya dengan minyak zaitun. Setetes minyak zaitun diketahui dapat melembutkan rambut dan mengatasi rambut bercabang. Minyak zaitun ini akan memberikan efek melembabkan dan efek berat pada rambut.

Membuat Rambut Mudah ditata

Rambut kering dan kekurangan vitamin tentunya akan membuat sulit untuk menatanya. Namun untuk mengatasinya, kamu bisa menggunakan minyak zaitun. Caranya yaitu lapisi rambut dengan setengah cangkir minyak zaitun. Lalu diamkan selama 30 menit. Ketika rambut sudah cukup lembab, maka rambut pun akan lebih mudah ditata.

Mempercepat pertumbuhan rambut

Manfaat minyak zaitun untuk rambut yang selanjutnya yaitu dapat mempercepat pertumbuhan rambut. Cara yang bisa kamu lakukan yaitu aplikasikan minyak zaitun pada seluruh rambut, pijat kulit kepala selama beberapa menit. Setelah itu, diamkan setidaknya 30 menit sebelum membilas rambut dengan shampo.

Mengatasi Ketombe

Minyak zaitun juga sangat bermanfaat dalam mengatasi ketombe. Selain menimbulkan rasa gatal, ketombe pada kulit kepala juga bisa menurunkan rasa percaya diri seseorang. Maka dari itu, gunakan minyak zaitun untuk mengatasi ketombe dengan cara mengaplikasikan minyak zaitun secara langsung pada kulit kepala.

Menghaluskan Rambut

Manfaat minyak zaitun untuk rambut selanjutnya adalah menghaluskan rambut. Rambut yang kering dan bercabang akan terlihat kasar dan kehilangan kilauanya. Jika adalah salah satu orang yang memiliki rambut kasar, maka lakukan perawatan rambu dengan minyak zaitun. Minyak zaitun memiliki kandungan yang dapat menghaluskan rambut.

Itulah beberapa manfaat minyak zaitun untuk rambut. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat.

Manfaat Minyak Zaitun Untuk Rambut Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Sinta Ristia

0 comments:

Post a Comment