Thursday, August 22, 2019

Cara Membuat Masker Beras dan Manfaatnya

Selamat datang di situs kesehatan sintajamuwalatra.blogspot.com yang menyajikan berbagai informasi menarik dari dunia kesehatan. Pada kesempatan kali ini kami akan menyajikan informasi mengenai cara membuat masker beras dan manfaatnya. Yuk simak informasi lengkapnya berikut ini.

Cara Membuat Masker Beras dan Manfaatnya


Beras sangat kaya akan kandungan vitamin B kompleks yang diperlukan untuk menjaga kulit supaya tetap sehat dan terhindari dari penuaan dini. Untuk mendapatkan manfaatnya, kamu bisa membuat masker beras. Masker beras ini bisa digunakan pada semua jenis kulit dari mulai normal, kering, berjerawat, hingga sensitif.

Berikut cara membuat masker beras yang dapat kamu lakukan, diantaranya:

Beras dan Madu Untuk Kulit Berminyak

Beras dan madu diketahui dapat mengurangi minyak berlebih pada wajah serta menangkal bakteri penyebab jerawat tanpa membuat kulit menjadi kering.

Untuk membuat masker, kamu hanya perlu mencampurkan 3 sendok makan beras yang sudah dimasak, 2 sendok madu, dan 1 sendok susu mentah. Aduk semuanya hingga tercampur rata membentuk pasta. 

Oleskan pada wajah dan diamkan selama 20 menit. Setelah itu, bilas dengan air dingin. Lakukan maskeran ini sebanyak 2-3 kali dalam seminggu.

Beras dan Kayu Manis Untuk Kulit Kering

Masker beras yang ditambah dengan campuran kayu manis sangat bermanfaat dalam mencerahkan kulit. Cara membuat maskernya cukup mudah yaitu masak 80 gram beras hingga lunak, kemudian tambahkan 2 sendok makan kayu manis dan 1 sendok makan gliserin. Setelah itu, oleskan pada area wajah dan diamkan selama 15 menit. Bilas wajah dengan air dingin. Gunakan masker beras ini 1 kali dalam seminggu.

Beras dan Putih Telur Untuk Mencegah Penuaan Dini

Campuran antara beras dan putih telur untuk dijadikan masker sangat bermanfaat dalam mengencangkan kembali pori-pori dan merangsang pembelah sel kulit akibat penuaan.

Cara membuat maskernya yaitu campurkan 2 sendok makan tepung beras, 1 butir telur yang diambil putihnya dan 4 tetes gliserin hingga merata. Oleskan pada kulit wajah dan pijat lembut sampai seluruh area wajah tertutupi masker. Diamkan hingga mengering dan bilas dengan air. Lakukan maskeran ini 1-2 kali dalam seminggu.

Itulah informasi seputar cara membuat masker beras dan manfaatnya untuk kulit wajah. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat. 

Cara Membuat Masker Beras dan Manfaatnya Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Sinta Ristia

1 comments:

  1. ayo segera bergabung dengan saya di D3W4PK
    hanya dengan minimal deposit 10.000 kalian bisa menangkan uang jutaan rupiah
    ditunggu apa lagi ayo segera bergabung, dan di coba keberuntungannya
    untuk info lebih jelas silahkan di add Whatshapp : +8558778142
    terimakasih ya waktunya ^.^

    ReplyDelete