Monday, January 7, 2019

Tips Menjaga Kesehatan Agar Tidak Mudah Sakit

Setiap orang tentunya menginginkan tubuh yang selalu sehat dan terhindari dari berbagai penyakit. Oleh sebab itu tentunya kita harus selalu menjaga kesehatan dan melakukan beberapa kegiatan yang menyehatkan. Berikut kami sajikan  informasi mengenai tips menjaga kesehatan agar tidak mudah sakit.


8 Tips Menjaga Kesehatan Agar Tidak Mudah Sakit

Berikut adalah beberapa tips menjaga kesehatan yang dapat Anda lakukan untuk mencegah tubuh terserang penyakit, diantaranya:

  • Konsumsi sayuran hijau


Perlu Anda ketahui jika sayuran hijau dan berdaun memiliki banyak sekalai kandungan vitamin yang dapat membantu Anda dalam menjaga diet seimbang dan mendukungg sistem kekebalan tubuh agar selalu sehat.

Berdasarkan hasil penelitian sayuran yang sangat bagus untuk dikonsumsi yakni kol, kembang kol, atau brokoli. Sayuran tersebut akan membantu mengirimkan sinyal kimia ke tubuh yang bertujuan untuk meningkatkan protein pada permukaan sel yang sangat diperlukan untuk membantu kerja sistem kekebalan tubuh lebih optimal.

  • Minum teh hijau


Teh hijau memiliki manfaat yang sangat luar biasa bagi kesehatan karena mengandung antioksidan tinggi yang disebut flavonoid. Manfaat dari kandungan ini sendiri yaitu untuk menurunkan tekanan darah dan mengurangi risiko penyakit kardiovaskular.

  • Konsumsi vitamin D


Kurangnya asupan vitamin D dalam tubuh dapat menyebabkan munculnya gejala seperti pertumbuhan tulang yang buruk, sistem kekebalan tubuh yang lemah dan masalah jantung.

Adapun makanan yang mengandung sumber vitamin D yang baik yaitu ikna tuna, jamur, ikan salmon, kuning telur, dan hati sapi. Selain itu, Anda juga dapat membeli suplemen vitamin D yang mengandung D3 (cholecalciferol) karena kandungan ini sangat baik untuk meningkatkan kadar vitamin D dalam darah.

  • Olaharga Secara Rutin


Rajinlah berolaharaga setiap harinya. Anda dapat memulai olaharaga ringan seperti berjalan kaki. Olaharaga yang teratur dapat membuat tubuh Anda terasa  bugar dan langsing.

Penelitian juga menyebutkan bahwa olahraga teratur dapat mencegah peradangan dan penyakit kronis, mengurangi stress, serta mempercepat peredaran sel darah putih dalam melawan penyakit.

  • Menjaga Kebersihan


Anda juga harus selalu menjaga kebersihan diri maupun lingkungan agar terhindari dari serangan penyakit. Berikut adalah beberapa cara menjaga kebersihan yang baik, diantaranya:

Biasakan untuk mandi setiap hari
Cuci tangan sebelum makan atau menyiapkan makanan, dan setelahnya.
Cuci tangan Anda selama 20 detik dan jangan lupa untuk menggosok bawah kuku jari Anda
Tutup mulut dan hidung Anda dengan tisu saat batuk atau bersin

  • Hindari konsumsi alkohol


Mengkonsumsi alkohol ternyata dapat merusak sel dendritik, yaitu komponen penting dari sistem kekebalan tubuh. Dan seiring dengan berjalannya waktu, meminum alkohol juga dapat meningkatkan seseorang terhadap infeksi bakteri dan virus.

  • Kelola Stress


Stres ternyata dapat melemahkan sistem kekebalan tubuh Anda, sehingga membuat orang yang mengalaminya akan lebih muda terserang penyakit. Oleh sebab itu, sebaiknya Anda kelola stress dan usahakan untuk melakukan latihan yoga atau meditasi untuk mengendalikan atau menghilangkan stres.

  • Tidur yang cukup


Tidur yang cukup adalah salah satu kunci dari sistem kekebalan tubuh yang kuat. Sebuah penelitian menunjukan bahwa seseorang yang tidur minimal delapan jam setiap malamnya selama 2 minggu akan menunjukan bahwa tubuh lebih kebal dari serangan virus serta kuman dan bakteri.

Demikianlah informasi yang dapat kami sampaikan mengenai tips menjaga kesehatan. Semoga informasi diatas dapat bermanfaat bagi Anda. Terima Kasih :)

Tips Menjaga Kesehatan Agar Tidak Mudah Sakit Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Sinta Ristia

0 comments:

Post a Comment