Saturday, July 27, 2019

Cara Mengatasi Bruntusan di Wajah

Siapa yang tak pernah mengalami bruntusan? salah satu masalah kulit wajah yang populer ini tentunya pernah dialami oleh setiap orang. Meskipun tidak berbahaya, tetapi kemunculan bruntusan pada wajah ini sangat menganggu penampilan. Lalu, bagaimana cara menghilangkan bruntusan di wajah? Yuk, simak informasinya berikut ini.

Cara Mengatasi Bruntusan di Wajah


Bruntusan merupakan suatu kondisi kulit jika diraba permukaannya akan terasa kasar atau tidak merata. Biasanya bruntusan ini muncul hanya 1 atau 2 titik saja. Namun, kondisi ini juga bisa muncul bergerombol di beberapa daerah tertentu.

Berikut kami akan sajikan beberapa cara mengatasi bruntusan di wajah, seperti:

Rutin Bersihkan Wajah

Cara pertama yang bisa Anda lakukan yaitu dengan membersihkan wajah setidaknya 2 kali sehari, yakni ketika bangun tidur dan sebelum tidur. Anda bisa memilih sabun pencuci muka yang sesuai dengan jenis kulit Anda.

Anda juga bisa melakukan teknik double cleansing alias mencuci wajah 2 kali untuk memastikan wajah Anda benar-benar bersih dari kotoran. Pastikan Anda mencuci wajah sampai benar-benar bersih dan tidak ada sisa make up lagi yang masih menempel. Karena sisa make up yang masih menempel bisa menjadi salah satu pemicu munculnya komedo.

Memakai Pelembap

Cara menghilangkan beruntusan yang selanjutnya yaitu gunakan pelembab wajah secara rutin. Pada dasarnya setiap orang sangat perlu menggunakan pelembab untuk melembabkan kulitnya, Anda juga bisa memakai toner dan serum sebelum menggunakan pelembab.

Anda juga harus memastikan bahwa semua produk yang Anda gunakan sesuai dengan jenis kulit wajah serta target masalah yang ingin diatasi.

Gunakan Sunscreen

Anda juga perlu menggunakan sunscreen untuk melindungi kulit dari paparan sinar UV. Sunscreen merupakan perawatan wajah yang tidak boleh terlewatkan, terlebih jika setiap hari Anda berkegiatan di luar ruangan.

Tidak hanya efektif dalam mencegah bruntusan di wajah semakin parah, sunscreen juga sangat penting untuk melindungi kulit agar terhindar dari paparan matahari pemicu kanker kulit.

Pastikan Anda menggunakan sunscreen setiap selesai pakai pelembab. Dan pastikan juga seluruh kulit yang tidak tertutup pakaian dioleskan sunscreen secara merata.

Itulah informasi mengenai cara mengatasi bruntusan di wajah. Semoga informasi diatas dapat bermanfaat bagi Anda.

Cara Mengatasi Bruntusan di Wajah Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Sinta Ristia

0 comments:

Post a Comment