Monday, June 10, 2019

Manfaat Kentang Untuk Kecantikan Kulit

Manfaat Kentang Untuk Kecantikan - Selamat bergabung kembali bersama kami di website Kesehatan resmi yang akan menyajikan berbagai informasi menarik seputar dunia kesehatan dan pengobatan herbal. Adapun pada kesempatan kali ini kami akan menyajikan informasi mengenai manfaat kentang untuk kecantikan. Langsung saja simak informasi selengkapnya berikut.

Manfaat Kentang Untuk Kecantikan Kulit


Menjaga kesehatan kulit tentunya adalah hal yang sangat penting untuk dilakukan. Tak hanya menjadikan penampilan menjadi semakin menarik, kulit yang sehat juga bisa membuat Anda terhindar dari sejumlah penyakit. Anda bisa merawat kesehatan kulit dengan berbagai cara, salah satunya dengan cara alami menggunakan kentang. Kentang diketahui memiliki banyak sekali kandungan nutrisi yang sangat baik untuk kecantikan kulit. Berikut adalah beberapa manfaat kentang untuk kecantikan kulit, diantaranya:

Menghilangkan Noda Bekas Jerawat

Anda bisa menjadikan kentang sebagai masker wajah yang alami untuk menghilangkan noda bekas jerawat. Hal ini karena kentang memiliki kandungan bahan yang bersifat memutihkan. Sehingga tak heran jika kentang mampu membersihkan sel kulit mati dan memudarkan noda hitam bekas jerawat pada wajah.

Melembabkan Kulit

Manfaat kentang untuk kecantikan yang selanjutnya adalah dapat melembabkan kulit secara optimal. Kentang diketahui memiliki kandungan vitamin C yang cukup tinggi. Vitamin C sendiri merupakan salah satu bahan alami yang juga dapat menjaga sel-sel kulit tetap terhidrasi.

Mengatasi Kulit Keriput

Kentang memiliki kemampuan yang sangat baik dalam memperlambat proses penuaan dini, terutama kerutan di wajah. Hal ini karena kentang diketahui memiliki kandungan antioksidan seperti vitamin C yang dapat mengatasi kulit yang mulai keriput.

Caranya cukup mudah, kupas dan tumbuk kentang hingga halus kemudian oleskan pada kulit Anda. Biarkan selama sekitar 20 menit kemudian cuci dengan air dingin.

Mengatasi Kulit Kering

Jika Anda mengalami kulit kering, maka yang Anda perlu lakukan adalah menggunakan bahan yang bisa Anda temukan di dapur, yaitu memilih satu kentang dan setengah sendok teh dadih.

Caranya yaitu parut kentang dan aduk dengan dadih. Oleskan pasta kentang ini pada wajah secara merata dan biarkan selama 20 menit. Setelah itu cuci dengan air bersih. Masker ini akan melembapkan kulit dan merawat kulit kering secara alami.

Itulah beberapa manfaat kentang untuk kecantikan kulit. Semoga informasi diatas dapat bermanfaat bagi Anda. Terima Kasih.

Manfaat Kentang Untuk Kecantikan Kulit Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Sinta Ristia

1 comments:

  1. ayo segera bergabung dengan kami hanya dengan minimal deposit 20.000
    dapatkan bonus rollingan dana refferal ditunggu apa lagi
    segera bergabung dengan kami di i*o*n*n*q*q

    ReplyDelete